Tanggal 28 Juli Hari Memperingati Apa?

  • Selasa, 26 Juli 2022

Tangkahan di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara dikenal sebagai tempatnya gajah-gajah liar dan sungai yang masih terjaga kebersihannya. (BARRY KUSUMA)

WARTA-DIGITAL.COM - Tanggal 28 Juli 2022 jatuh pada hari Kamis. Pada hari ini, umat Hindu merayakan Hari Tilem. Selain itu, ada juga peringatan dan perayaan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 28 Juli 2022.

Hari Tilem

Tilem adalah hari suci bagi umat Hindu yang dirayakan untuk memohon berkah dan karunia dari Hyang Widhi. Hari Tilem dirayakan setiap bulan pada waktu bulan mati (Krsna Paksa). Pada hari ini, umat Hindu akan mengadakan upacara persembahyangan dengan rangkaian berupa upakara yadnya.

Hari ini dimaksudkan agar umat Hindu yang tekun melaksanakan persembahan dan pemujaan pada hari Tilem, ketika meninggal, rohnya tidak diberikan jalan yang sesat (neraka), melainkan jalan ke swarga loka oleh Sang Hyang Yamadipati.

Hari Hepatitis Sedunia

Hari Hepatitis Sedunia diperingati setiap tanggal 28 Juli. Tanggal 28 Juli dipilih karena merupakan hari kelahiran ilmuwan pemenang Nobel, Dr Baruch Blumberg, yang menemukan virus hepatitis B (HBV) serta mengembangkan tes diagnostik dan vaksin untuk virus tersebut.

Tujuan ditetapkannya hari ini adalah untuk meningkatkan kesadaran tentang hepatitis, penyakit menular yang menyerang hati, sekaligus mempromosikan pengujian dan pencegahan untuk kelima jenis hepatitis, yakni hepatitis A, B, C, D dan E.

Hari Konservasi Alam Sedunia

Hari Konservasi Alam Sedunia merupakan peringatan tahunan yang diadakan setiap tanggal 28 Juli. Hari ini dibuat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya melestarikan lingkungan dan sumber daya alam untuk menjaga agar kehidupan tetap stabil dan demi generasi mendatang.

Menyelamatkan tumbuhan dan hewan yang menghadapi ancaman kepunahan adalah salah satu tujuan utama Hari Konservasi Alam Sedunia. Selain itu, hari ini menekankan pula pada pentingnya menjaga keutuhan berbagai komponen alam seperti flora, fauna, sumber energi, tanah, air, dan udara.

SUMBER : KOMPAS.COM

Komentar